Posts tagged "navigasi blog"

Sembunyikan Navbar WordPress

Gak tau, sejak update yang keberapa, wordpress memberikan navbar bila pada front end blog kita bila kita dalam posisi sedang log in. Sebenarnya fitur ini diberikan untuk mempermudah kita dalam menavigasi pengaturan dan pemberitahuan bila ada yang perlu diperhatikan tentang blog kita.
Tapi kadang juga navbar ini dirasakan cukup mengganggu, terutama saat kita ingin klik salah satu navigasi yang ada dalam tampilan depan tema yang sedang kita pakai. Sering kali saat mouse melewati navbar wordpress itu, drop down akan muncul dan malah menghalangi navigasi dari blog kita itu.

sembunyikan navbarUntuk menghilangkan navbar wordpress ini, kita bisa masuk ke pengaturan profil. Setelah dibawa ke halaman profil kita, cari bagian “Show Admin Bar” dan pastikan tidak ada tanda centang pada dua pilihan yang diberikan, “when viewing site” dan “in dashboard”.

Sudah segitu aja, sekedar catatan pribadi agar gak sampai kelupaan di lain hari.

8 comments - What do you think?
Posted by Admin - 31/07/2011 at 3:51 am

Categories: Hot News, Wordpress   Tags: , ,